Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Agung Danarto meyambut baik kegiatan Baitul Arqam Tendik Universitas Muhammadiyah Yogyakarta di Tabligh Institute Majelis Tabligh PP Muhammadiyah, Jum’at (5/7/24)
Dalam acara tersebut, Agung berharap kegiatan pengkaderan seperti ini dilakukan sesering mungkin mengingat semua Aset yang ada di Lingkungan UMY milik persyarikatan Muhammadiyah.
Menurut Agung, Muhammadiyah sendiri membawa misi atau semacam ideologi Islam berkemajuan membutuhkan kader untuk semua aspek dan bidang. Begitu juga tugas-tugas keumatan, serta kebangsaan yang membutuhkan peran lebih besar.
“Muhammadiyah ingin membuktikan doktrin bahwasanya Islam sebagai petunjuk untuk meciptakan kemaslahatan di Dunia maupun di Akhirat,” ujarnya.
BPH Umy itu juga menyampaikan bahwa Muhammadiyah ingin mengembalikan jatidiri Islam untuk mendorong pengikutnya untuk selalu maju dan memberi manfaat orang lain.
Terakhir, Agung membuka dan berharap acara berjalan lancar “ Mari kita mulai BA ini sampai besok dengan Dengan mengucapkan Bismillahirahmanirrahim,” pungkasnya.