web stats
Home » Muhammadiyah DIY Terima Wakaf Seperangkat Gamelan dan Wayang dari Keluarga Alm Sudaryanto

Muhammadiyah DIY Terima Wakaf Seperangkat Gamelan dan Wayang dari Keluarga Alm Sudaryanto

by Asykuri ibn Chamim
0 comment

Mewakafkan tanah atau uang (wakaf tunai) untuk kegiatan dakwah tentu sering kita dengar. Tapi mewakafkan seperangkat alat gamelan dan wayang jarang terjadi.

Hal ini yang dilakukan oleh keluarga Alm. Sudaryanto yang mewakafkan seperangkat gamelan dan wayang kepada Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Pada Ahad (28/7/2024), Herman Fuadi, mewakili keluarga Alm Sudaryanto menyerahkan wakaf seperangkat gamelan dan wayang kepada Ikhwan Ahada, Iwan Setiawan dan Dian Korprianing Nugraha yang mewakili PWM DIY.

Seperangkat gamelan dan wayang ini ditempatkan di SMA Muhammadiyah 1 Bantul. Dalam serah terima wakaf tersebut kepala sekolah juga turut hadir.

Seperangkat gamelan dan wayang ini ditempatkan di ruang multimedia. Alat seni ini sekarang dimanfaatkan oleh Lembaga Seni Budaya PWM DIY dan Lembaga Seni Budaya PDM Bantul untuk latihan.

“Adanya wakaf seperangkat gamelan dan wayang ini semakin menggugah semangat berlatih anggota LSB sebagai wahana dakwah lewat seni budaya. Tentu latihan ini diniatkan untuk pentas seni budaya yang diorganisir LSB,” ujar Ikwan Ahada, Ketua PMW DIY.

You may also like

Leave a Comment

MAJELIS TABLIGH

PIMPINAN PUSAT MUHAMMADIYAH

MAJELIS TABLIGH OFFICIALS

Newsletter

Subscribe my Newsletter for new blog posts, tips & new photos. Let's stay updated!

@2024 – Designed and Developed by Asykuri ibn Chamim

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?
-
00:00
00:00
Update Required Flash plugin
-
00:00
00:00