web stats
Home » Haedar Nashir : Rakernas Lazismu Wadah Inovasi Sosial dan Penguatan Kemaslahatan Umat

Haedar Nashir : Rakernas Lazismu Wadah Inovasi Sosial dan Penguatan Kemaslahatan Umat

by Redaksi
0 comment

Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof. Haedar Nashir, menyampaikan apresiasi dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Lazismu bertema “Sinergi Kebaikan untuk Inovasi Sosial dan Capaian SDGs” yang digelar secara virtual pada Jumat (29/11/2024).

Haedar Ia memuji peran Lazismu dalam pengelolaan dana ZIS (Zakat, Infaq, dan Shodaqoh) yang memberikan manfaat besar bagi umat.

“Atas nama PP Muhammadiyah, saya memberikan tahniah atas terlaksananya Rakernas Lazismu. Semoga forum ini menjadi wadah konsolidasi untuk mendorong Lazismu berkembang lebih produktif dan memperkuat jejaring gerakan,” ujar Haedar.

Haedar berharap Lazismu terus berinovasi dalam memobilisasi dana ZIS dan memastikan penggunaannya secara produktif, efisien, dan tepat sasaran.

“Profesionalitas Lazismu adalah kunci untuk meningkatkan kemanfaatan dana ZIS bagi masyarakat luas,” tegasnya.

Ia juga menekankan pentingnya Rakernas sebagai momentum untuk menciptakan terobosan baru, baik dalam pembinaan ZIS maupun dalam pengembangan program yang berdampak jangka panjang.

Haedar mengingatkan Lazismu untuk menjangkau lebih banyak muzaki dari berbagai golongan dengan transparansi laporan yang baik, sehingga kepercayaan masyarakat terus meningkat.

Rakernas ini menjadi ajang strategis untuk memperkuat sinergi kebijakan dan inovasi sosial, sejalan dengan visi Muhammadiyah sebagai rahmatan lil ‘alamin.

Agenda ini diharapkan mampu memperluas dampak Lazismu dalam mendukung tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs) dan membawa manfaat besar bagi umat manusia.

You may also like

Leave a Comment

MAJELIS TABLIGH

PIMPINAN PUSAT MUHAMMADIYAH

MAJELIS TABLIGH OFFICIALS

Newsletter

Subscribe my Newsletter for new blog posts, tips & new photos. Let's stay updated!

@2024 – Designed and Developed by Asykuri ibn Chamim

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?
-
00:00
00:00
Update Required Flash plugin
-
00:00
00:00