TABLIGH.ID, JEDDAH 20 Mei 2025 – Ketua Majelis Tabligh Pimpinan Pusat Muhammadiyah, KH. Fathurrahman Kamal, Lc., M.S.I, bersama tim Mustasyar Badan Penyelenggara (BP) Haji, memulai tugas sebagai delegasi Mustasyar Diniyah dari Badan Penyelenggara Haji (BPH) Republik Indonesia di Tanah Suci menjelang pelaksanaan ibadah haji tahun 1446 H.
Dalam audiensi di Kantor Konsulat Jenderal Republik Indonesia di Jeddah dan Kantor Urusan Haji RI yang dihadiri oleh Konsul Jenderal RI Bapak Yusron Ambary serta Konsul Haji Bapak Nashrullah, KH. Fathurrahman dalam keterangannya kepada tabligh.id mengungkapkan banyak hal penting yang dibicarakan, terutama berkaitan dengan pelaksanaan dan pengelolaan ibadah haji pada masa yang penuh dengan dinamika perubahan, termasuk regulasi domestik Kerajaan Arab Saudi yang semakin progresif.
Selanjutnya KH. Fathurrahman menyatakan dalam pertemuan tersebut turut dibahas mengenai perubahan paradigma, mindset, mentalitas, serta budaya kerja yang menjadi kunci penting dalam menghadapi tantangan teknis pengelolaan ibadah haji yang selama ini cenderung repetitif.
“Perubahan-perubahan yang niscaya terjadi ini harus disambut dengan persiapan sebaik mungkin agar para jamaah yang memiliki latar belakang beragam dapat dilayani dengan optimal,” ujarnya.

Dalam pertemuan ini juga dibahas bagaimana pentingnya kerjasama, kolaborasi, dan saling mendukung antara pemangku otoritas dengan para agamawan sebagai upaya pemantapan pelaksanaan haji.
Dalam pertemuan ini, KH. Fathurrahman mengatakan bahwasanya Tim Mustasyar Diniy BP Haji RI juga mengingatkan agar prinsip “taysīr” atau kemudahan dalam ibadah haji dapat diimplementasikan secara nyata, sesuai dengan arahan Nabi Muhammad SAW: “if’al wa lā haraj!” (Lakukanlah dan jangan menyusahkan), yang disabdakan berulang kali dalam konteks ibadah haji.
Audiensi ini berlangsung dengan suasana konstruktif dan penuh semangat untuk memastikan kesiapan dan kelancaran pelaksanaan ibadah haji dalam menghadapi tantangan baru dan regulasi yang berubah.
Dengan komitmen bersama, diharapkan bahwa ibadah haji tahun ini akan berjalan lancar dan memberikan manfaat maksimal bagi seluruh jamaah Indonesia di Tanah Suci.
